Minggu, 22 November 2009

Kuda laut Jantan bisa hamil




Kuda laut bereproduksi dengan cara yang tidak biasa: Yang jantan yang mengandung.
Pipefishes dan seahorse adalah spesies di dunia binatang yang mengalami “male
pregnancy”. Kudalaut Jantan memiliki kantong benih yang digunakan untuk
menyimpan telur yang diberikan sang betina. Saat kawin mereka saling melilitkan
ekor dan sang betina memasukkan tabung panjang yang dinamakan ovipositor ke
katong benih sang jantan. Telur-telur mengalir melalui tabung ke kantong benih
dimana kemudian mereka dibuahi.
Embrio berkembang selama 10 hari sampai 6 minggu, tergantung pada spesies dan
kondisi air. Saat sang jantan ‘melahirkan’ dia memompa ekornya sampai bayi
kudalaut keluar. Kantong kudalaut jantan juga mengatur kadar garam, dengan
perlahan meningkatkan kadar garam di kantong agar sesuai dengan lingkungan luar
saat telur dewasa. Telur yang menetas tidak bergantung pada induk. Beberapa
berkembang bersama dengan plankton. Bahkan kadang-kadang induk jantan memakan
telur yang baru dilahirkannya. Spesies lain (H. zosterae) saat menetas memulai
hidup sebagai benthos.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar